Semarak Wisuda Tahfizh di Rumah Tahfizh Aulia Ciamis, Di Hadiri Ratusan Peserta dan Jamaah

26 februari 2023 menjadi saksi sejarah di rumah tahfizh Aulia ciamis, di sanalah tercetaknya generasi para penghafal Al Quran masa depan. Alhamdulillah, sebanyak puluhan para santri di wisuda pada hari itu mulai dari juz 30,29 hingga 28.
Rumah Tahfizh Aulia kini sudah memiliki 4 rumah tahfizh di ciamis, berawal dari 1 rumah tahfizh dan dengan penuh perjuangan, akhirnya banyak masyarakat ciamis yang ingin membuka juga rumah tahfizh Aulia di wilayah nya masing-masing.
Pada pergelaran wisuda tahfizh juga di hadiri para tokoh masyarakat, agama, hingga para aparatur pemerintahan setempat. Kegiatan berjalan penuh dengan hikmat, mulai dari para santri tampil membacakan Ayat-ayat suci Al Quran hingga ditutup dengan penyerahan piala kepada para santri yang di wisuda pada hari itu.
Adapun moment yang sangat mengharukan sekali ketika para santri yang di wisuda mendatangi orang tuanya masing-masing, hingga air mata pun menetes dari kedua orang tua-nya. Moment yang sangat spesial dan sangat membahagiakan sekali.
Sedikit cerita dari Assatidzh (Umi Hanah) pendiri Rumah Tahfizh “ kami berdiri selama 8 tahun awal santri kami anak sendiri dua, setiap hari mengaji menggunakan speaker. Kemudian tetengga berdatangan tertarik, kami pun mengundang mereka yg hadir 8 orang pada saat itu.”
“Setiap pagi kami terus mengaji menggunakan speaker, dan para santri semakin bertambah setiap hari nya. Berdatangan dari kampung seberang, sampai kami buka cabang Aulia yang ke dua, karena jarak yg lumayan jauh. Kemudian semakin hari bertambah lagi dari daerah lain. Sampai dari berbagai kampung dan desa berdatangan.”
“Sampi kami mempunyai 150 santri kemudian merambah sekecamatan, hingga MTS bergabung dengan kami. Tim kami mengajar ke MTS, jadilah aulia 3 mts an Nur. Hari demi hari berjalan, desa sebrang meminta kami membuka cabang lagi, dan kami buka kembali di tanggal 27 november 22 cabang ke 4, dan Alhamdulillah sekarang santri kami sebanyak 250.”
inilah cerita singkat kami, semoga bertambah dan semakin menebar lagi rumah tahfizh Aulia ciamis se ciamiis. Semoga menjadi inspirasi cerita kecil kami untuk orang lain. Aamiin
Adapun lokasi rumah tahfizh Aulia ciamis ini bertempat di Dusun Jontor Rt/Rw 07/04 Ds. Werasari Kec. Sadananya Kab. Ciamis (kode pos 46256), dan telah berdiri sudah lebih dari 8 tahun lamanya. Jika Sahabat Al Quran yang berminat untuk belajar dan mengaji di rumah Tahfizh Aulia bisa langsung saja datang di lokasi tersebut ya.
Rumah Tahfizh Aulia juga eksis di media sosial sebagai tempat untuk menyebarkan dakwah tahfizh Quran melalui media Online, seperti Instagram dan Facebook yang memiliki akun rumahtahfizhauliaciamis_ untuk instagram dan untuk FB akun nya bernama Rumah Tahfidz Aulia. Yuk segera follow
Yuk Sahabat Al-Quran, Dukung Terus Sedekah Untuk Santri Penghafal Quran yang berada di Rumah Tahfizh Indonesia Maupun Luar Negeri:
BSI 720 31 3636 8
Mandiri 10 100 51 500 500
A.n Yayasan Al Quran Lima Benua
Mau Bergabung/buka Rumah Tahfizh atau informasi lainnya silahkan hubungi no dibawah ya Sahabat Quran.
Informasi Rumah Tahfizh Center
WA: 0811-8033-009
www.rumahtahfizhcenter.com